contact person

085234342179
untuk info bibit & transaksi

Selasa, 26 April 2011

makanan olahan jamur

 KRISPI JAMUR

Bahan

  • 200 gr jamur tiram
  • 1 Butir telur antero(utuh)
  • Garam
  • Penyedap Rasa
  • 100 gr Tepung Terigu
  • 50 gr Tepung Maizena
  • 2 gr Baking Powder

Cara Membuat

  1. Bersihkan jamur segar dari kotoran. Iris -iris memanjang.
  2. Letakkan irisan jamur ke dalam wadah, siram dengan air panas, aduk2 sebentar.
  3. Tiriskan jamur tiram, sedikit tekan/peras, hingga air berkurang.
  4. Kocok lepas telur ayam, beri garam & penyedap rasa, rasa disesuaikan selera masing-masing. Kocok hingga garam larut.
  5. Celupkan jamur ke dalam kocokan telur, lumuri rata.
  6. Masukkan celupan jamur tadi ke dalam adonan tepung, aduk-aduk dgn diremas2 hingga tepung menempel sempurna pada jamur.
  7. Panaskan api hingga sedang saja, jangan terlalu panas, goreng jamur bertepung hingga kering sempurna, angkat tiriskan.


NUGGET JAMUR

Bahan

  • 2 ons jamur tiram
  • 1 lembar roti tawar
  • 1 butir telur ayam
  • 1 putih telur
  • Garam dan merica bubuk sesuai selera
  • 25 gram keju, diparut
  • Tepung panir secukupnya
  • Minyak untuk menggoreng

Cara Membuat Nugget Jamur

  1. Hancurkan jamur, roti dan telur dengan blender sampai halus. Angkat dan beri garam, merica dan keju parut, aduk hingga rata.
  2. Siapkan loyang tipis kecil, olesi dengan minyak, tuang adonan setebal 1 cm, lalu kukus hingga matang. Angkat dan dinginkan.
  3. Keluarkan adonan dari Loyang,iris seperti jari. Gulingkan irisan adonan yang sudah dikukus ke tepung panir, celup ke putih telur, lalu gulingkan lagi ke tepung panir.
  4. Goreng dengan minyak banyak dan panas hingga berwarna kuning kecoklatan, angkat dan hidangkan.




 PEPES JAMUR

Bahan


  • 500 gr jamur tiram
  • 2 ikat daun kemangi, petiki daunnya
  • 4 btg serai, ambil putihnya, iris halus
  • 4 lbr daun salam
  • 8 bh belimbing sayur, iris kasar
  • daun pisang untuk membungkus
Haluskan:
  • 1 ruas kunyit
  • 4 butir kemiri
  • 6 buah cabai merah
  • 6 bh bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 sdt garam

Cara Membuat

  1.  suwir jamur tipis - tipis,cuci bersih, peras, dan tiriskan.
  2. Aduk rata jamur, bumbu halus, kemangi, belimbing sayur, dan serai.
  3. Ambil daun pisang, taruh selembar daun salam, jamur berbumbu, kemudian bungkus memanjang dan semat ujungnya dengan lidi.
  4. Kukus dalam dandang yang sudah dipanaskan sampai matang, angkat lalu panggang di atas arang hingga harum.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar